Cara Mengirim Lagu atau File Lewat Facebook


Baca Juga

PerilianCara Mengirim Lagu atau File Lewat Facebook - Facebook !! kita semua tahu media sosial yang satu ini memiliki banyak fasilitas yang disediakan, mulai dari game, aplikasi unik, grup, informasi update, curhat, chatting dll. Dan menurut saya terdapat fasilitas unik yang disediakan oleh Facebook, yaitu kita dapat mengirimkan lagu/file berkas dengan mudah lewat pesan di Facebook.

Cara Mengirim Lagu atau File Lewat Facebook

Dengan fasilitas ini kita dapat mengirim lagu atau berkas lainnya ke teman Facebook kita diseluruh dunia. Yang kita butuhkan hanyalah akses internet yang memadai atau cukup untuk melalukan pengiriman data tersebut. Saya sendiri juga pernah mengirimkan lagu kepada Ibu saya di Batam lewat fasilitas Facebook ini, dan setelah saya mengirimkan lagu, Ibu saya disana tinggal melihat inbox pesan dari saya lalu tinggal mengunduh file yang telah saya kirimkan. Cara ini sangat bermanfaat untuk saya karena prosedurnya yang mudah dilakukan. Selain itu kita juga tidak perlu khawatir jika sewaktu-waktu file lagu  yang kita unduh dari facebook tersebut hilang, karena selama kita tidak menghapus pesan yang berisi file lagu tersebut maka data kita tetap aman tersimpan di inbox pesan kita. Nah untuk teman-teman yang juga ingin mencoba mengirimkan Lagu lewat Facebook berikut langkah-langkahnya :


Cara Mengirim Lagu atau File Lewat Facebook


1. Login ke Facebook

2. Buat pesan baru atau klik disini

Silahkan isi kolom Kepada dengan nama teman FB yang akan menerima lagu / file anda.
klik gambar untuk memperbesar
3. Silahkan isi kolom Kepada dengan nama teman FB yang akan menerima lagu / file anda.

4. Dibawah kolom pesan terdapat Tambahkan file, klik tombol tersebut

5. Cari file lagu atau berkas lainnya yang ingin dikirimkan lalu klik open

6. Isi kolom pesan dengan kata yang ingin disertakan dengan file anda

7. Klik tombol Kirim

8. Proses upload file sedang berlangsung, tunggu hingga selesai dan jangan tutup halaman hingga pesan anda terkirim.

9. Selesai

Baca Juga : Situs Untuk Membuat Foto Sampul Facebook Keren

Nah demikianlah pembahasan kali ini mengenai cara mengirimkan lagu atau berkas-berkas file lewat Facebook, cara ini sudah saya coba dan berhasil sesuai harapan, jika anda juga ingin mencobanya saya sarankan anda memiliki akses internet yang "dibilang" cepat agar proses pengiriman tidak memakan waktu yang lama. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mengirim Lagu atau File Lewat Facebook"

Post a Comment