Hal Yang Tabu Dilakukan Saat Jamuan Makan


Baca Juga

Hal Yang Tabu Dilakukan Saat Jamuan Makan - Dalam jamuan makan erat kaitannya dengan table manner atau aturan yang benar saat makan, entah anda pekerja biasa atau seorang yang berkedudukan penting pastilah table manner ini wajib digunakan saat anda melakukan jamuan makan. Jika cara makan anda dihadapan orang lain bahkan relasi anda di anggap kurang baik bagi merka, maka mungkin hal ini dapat mematikan karir anda. 
Hal Yang Tabu Dilakukan Saat Jamuan Makan
Berikut beberapa hal yang tidak boleh dilakukan saat jamuan makan : 
1. Duduklah dengan tegak dengan jarak antara tepi meja sebesar 5 jari, jangan membungkuk atau bersandar pada kursi selama jamuan berlangsung, hal ini dapat menimbulkan rasa tidak dihargai yang dirasakan oleh relasi anda. Sebisa mungkin duduklah dengan rapi dan sopan.
2. Pada saat memakan makanan hindari menyuap makanan terlalu besar dan mengecap makanan sampai berpunyi. Makanlah dengan porsi yang cukup tidak terlalu sedikit atau banyak dan tutuplah mulut ketika mengunyah makanan.
3. Berbicara saat makan dinilai sangat tidak sopan apalagi saat makanan sedang ada dimulut, bisa-bisa makanan yang ada dimulut anda dapat menyebur keluar dan akan membuat relasi anda ilfil.
4. Jika jamuan makan dilakukan dirumah relasi anda, jangan membuka napkin terlebih dahulu sebelum tuan rumah melakukannya, jika anda melakukan terlebih dahulu maka relasi anda akan mengira anda tidak memiliki tata karma.
5. Serbet makan yang disediakan hanya untuk menyeka jari dan mulut anda jangan digunakan untuk mengusap keringat atau ingus anda. Jika anda ingin menyeka keringat atau membuang ingus usahakan di kamar mandi saja.
6. Jangan meminum pada saat makanan masih ada didalam mulut. Teguklah minuman dengan perla han dan jangan sampai keluar dari mulut anda.
7. Jika anda ingin mengambil hidangan, usahakan peralatan makan anda diletakan dipiring anda, jangan mengambil makanan dengan alat makan yang sudah digunakan anda.

8. Jika jamuan makan menggunakan sumpit, makanlah sedikt menjorok ke makanan usahakan jangan sampai makanan jatuh ke meja, dan jika anda tidak bisa menggunakan sumpit jangan sekali-kali menusuk makanan, belajarlah menggunakan sumpit sebelum jamuan makan dilaksanakan.
9. Jangan mengabil makanan dengan berlebihan dan membuat relasi anda befikir anda tidak pernah makan enak. Ambilah dengan cukup tidak terlalu sedikti dan banyak, jika dirasa kurang tambahlah jika makanan di piring anda sudah habis (sebisa mungkin hindari menambah makanan).
10. Jangan meninggalkan meja saat jamuan berlangsung jika terpaksa minta ijinlah kepada relasai anda dan katakana akan segera kembali, letakan napkin di sandaran atau di dudukan kursi.  
11. Jangan merokok saat belum selasai makan, usahakan merokok saat anda dan relasi anda sudah selesai makan dan relasi anda tidak merasa terganggu ketika anda merokok (lihat situasi).   
12. Ketika anda melakukan kesalahan dengan menjatuhkan minuman atau sebagainya, jangan panik segerakan meminta maaf dan panggilah waiters untuk membersihkan dan menggantinya.
13. Ketika anda ingin membersihkan gigi karena terselip makanan, jangan samapi membersihakan dihadapan tamu, hal ini akan memberikan kesan tidak sopan bagi si tamu.
    Jangan memperhatikan sesorang yang sedang makan terus menerus, hal  ini akan menimbulkan rasa tidak nyaman bagi orang tersebut dan anda dinilai tidak sopan.
14. Jangan berdandan ketika jamuan berlangsung atau membenarkan rambut tidak boleh dilakukan, hal ini mencegah make up atau rambut anda tercampur ke makanan, memperbaiki make up dapat dilakukan di kamar kecil.
15. Ketika jamuan telah selesai berikan pujian sedikit atas makanan dan pelayanan yang diberikan jika jamuan makan berada di ruamah relasi, jangan sampai anda mengkritik makanan yang disajikan dengan kata-kata yang akan menyakiti tuan rumah jamuan makan.
16. Jika ketika selesai jamuan makan anda mendapatkan cindera mata, jangan samapi bertanya berapa harga atau isinya, cukup ucapkan terima kasih. Kekepoan anda dapat menimbulkan rasa tidak nyaman bagi relasi anda.
17. Table manner sangat diperlukan ketika anda berhadapan dengan orang lain jika anda tidak memiliki manner maka anda dapat dinilai tidak berpendidikan oleh relasi anda. 




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hal Yang Tabu Dilakukan Saat Jamuan Makan"

Post a Comment