Cara Menghapus Atau Menonaktifkan Aplikasi Android Dengan Mudah


Baca Juga

Cara Menghapus Atau Menonaktifkan Aplikasi Android Dengan Mudah

Kalian sering merasa jengkel dengan aplikasi-aplikasi bawaan smartphone yang tidak penting? kalau iya berarti jawaban kamu sama dengan saya hehe

Memang sekarang jika kita membeli smartphone baru selalu ada saja aplikasi bundling yang disertakan dalam smartphone kita dan terkadang memang aplikasi seperti itu jarang kita butuhkan. bahkan yang lebih parahnya lagi aplikasi bawaan itu terkadang tidak dapat dihapus. Emmmm sangat menjengkelkan bukan? selain mubadir karena membuat storage kita penuh juga kadang si aplikasi tidak penting itu berjalan di latar belakang yang menyebabkan smartphone kita lemot atau lelet

Nah dari pengalaman itu disini saya akan sedikit memberikan tips untuk menghapus atau menonaktifkan aplikasi-aplikasi tersebut, mari langsung saja kita simak step by step nya dibawah ini

Cara Menghapus Atau Menonaktifkan Aplikasi Android Dengan Mudah

1. Menghapus Aplikasi Yang Sudah Terinstall

  1. Silahkan buka pengaturan pada Android kamu
  2. Kemudian pilih menu Aplikasi & Notifikasi
  3. Lalu pilih aplikasi yang akan di hapus, jika kamu tidak menemukanya silahkan pilih Lihat Semua Aplikasi /  Info Aplikasi
  4. Klik Uninstall / Hapus Installasi
  5. Selesai

2. Menonaktifkan Aplikasi Bawaan Perangkat / Aplikasi Bundling

  1. Buka pengaturan pada Android
  2. Pilih menu Aplikasi & Notifikasi
  3. Pilih aplikasi yang akan di nonaktifkan, jika tidak ditemukan silahkan ikuti cara diatas
  4. Klik Nonaktifkan
  5. Done
Kamu tidak dapat menghapus aplikasi bawaan atau aplikasi bundling jadi kamu hanya akan bisa menonaktifkan nya saja, tapi nanti jika kamu membutuhkanya bisa kamu aktifkan kembali

Itulah tutorial cara menghapus atau menonaktifkan aplikasi di android, jika kamu mengalami kesulitan silahkan di tanyakan melalui kolom komentar dibawah ini, selamat mencoba dan semoga berhasil :) 


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Menghapus Atau Menonaktifkan Aplikasi Android Dengan Mudah"

Post a Comment